RSS

Sunday, June 16, 2013

takoyaki soulmate


Bukaaaann ini bukan postingan soal makanan takoyaki. bukan pula postingan soal soulmatenya takoyaki. Saya mau cerita soal novel terbaru kakak saya yang berjudul "Takoyaki Soulmate". Ini novel perdananya yang terbit di penerbit besar, setelah sebelumnya di penerbit indie. Tenang saja saya akan berusaha seobjektif mungkin ceritanya.
Pas novel kakak saya mau terbit ternyata momennya pas banget. Karena banyak buku novel remaja yang temanya mirip - mirip, berbau - bau luar negeri meskipun saya nggak tahu baunya gimana hehe. Apakah kakak saya memang sengaja bikin novel yang ngepop, yang berbau - bau asia? nggak lah kebetulan aja kok. Jadi apakah novel ini bercerita tentang jepang? nggak. Atau settingannya jepang? nggak juga. Lalu apanya yang jepang? Ya menunya lah. ahahaha.
Novel Takoyaki Soulmate ini bercerita tentang hidup remaja yang tak cuma sekedar mencari soulmate, tentang keluarga yang mencoba melewati badai kehidupan, tentang memulai hidup baru, tentang mengejar mimpi dan cita -cita. saat dimana cerita cinta dibungkus tanpa adegan pelukan dan ciuman, saat dimana kita mempercayai kekuatan mimpi, saat dimana hal yang buruk belum tentu berakhir buruk, saat dimana semua hal hanya bergantung pada cara kita melihatnya. Dengan bahasa yang sederhana, dipenuhi kutipan - kutipan yang indah dan menyegarkan, serta celotehan para tokoh yang bisa bikin tertawa dan kesal, novel Takoyaki Soulmate mencoba menawarkan alternatif bacaan dengan tema yang umum namun dengan gaya yang segar dan berbeda. Pokoknya jadi pengen secepatnya dibaca dan diselesaikan, apalagi ada ilustrasi cantik melengkapi cerita dan sampul bukunya itu lhooo nggak nahan unyu - unyunya hehehe. Jadi...tunggu apalagi? ayo dibeli novelnya kakak...:D
jualan yaa? emang hahaha

Judul buku : Takoyaki Soulmate
Penulis : Erlita Pratiwi
Penerbit : Grasindo
Harga : Rp. 43.000

pst...kalau mau punya buku yang ada tanda tangan penulisnya, bisa pesen langsung ke penulisnya ya:)

0 comments:

Post a Comment